![]() |
Credit Photo: Pexels |
Asuransi online Syariah memberikan manfaat proteksi jiwa kepada ahli waris serta tertanggung ketika terjadi risiko di dalam hidup yang termasuk perlindungan asuransi, seperti diantaranya adalah risiko kematian, kecelakaan yang menyebabkan kaca tetap sampai dengan risiko penyakit kritis jika ada.
Faktanya memang produk Asuransi ini bisa menjadi pilihan pas untuk para muslim karena Dijamin halal, dikelola Sesuai dengan prinsip syariah dengan menghindari hal-hal yang dilarang seperti riba, gharar sampai dengan maysir.
Manfaat asuransi online Syariah pada dasarnya hanya bisa didapatkan ketika peserta mengalami musibah atau resiko yang termasuk ke dalam perlindungan asuransi, dimana hal tersebut sudah tertuang jelas dalam isi polis asuransi.
Penyebab Kegagalan Klaim Asuransi Jiwa Online Syariah
Manfaat asuransi online Syariah pada dasarnya hanya bisa didapatkan ketika peserta mengalami musibah atau resiko yang termasuk ke dalam perlindungan asuransi, dimana hal tersebut sudah tertuang jelas dalam isi polis asuransi.
Jadi pastikan untuk membaca semua ketentuan terkait dengan polis terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk tanda tangan kontrak pembelian, penting untuk diketahui bahwa pengajuan klaim asuransi ini bisa gagal maupun bisa approve atau diterima, tidak hanya satu atau dua orang saja yang mengalami penolakan klaim melainkan ternyata ada banyak.
Faktor penyebab kegagalan klaim asuransi jiwa online Syariah juga beragam diantaranya adalah:
Faktor penyebab kegagalan klaim asuransi jiwa online Syariah juga beragam diantaranya adalah:
- Klaim yang dimaksud tidak termasuk dalam perlindungan asuransi
Contohnya saja dalam asuransi jiwa ini memang memproteksi dari kematian tertanggung atau tulang punggung dalam keluarga, namun faktanya tidak semua kematian akan dilindungi dengan Asuransi.
Contohnya sendiri adalah kematian yang disengaja akibat bunuh diri masuk dalam poin pengecualian asuransi jiwa, Karena secara sengaja mengakhiri diri sendiri. Jika klaim yang dimaksudkan tersebut memang tidak termasuk perjanjian otomatis permintaan klaim juga akan ditolak.
- Telat dalam pengajuan klaim
Setiap produk Asuransi memiliki batas maksimal pengajuan klaim, dimana artinya ketika klaim tersebut dilakukan melebihi jangka waktu yang sudah ditentukan oleh perusahaan, maka perusahaan asuransi berhak untuk menolak permintaan klaim tersebut, dalam asuransi jiwa sendiri kebijakan mengenai batas maksimal pengajuan klaim sudah diatur dengan jelas dalam isi polis.
- Polis tidak lagi aktif
Tidak jarang juga nasabah yang lalai dalam kewajiban pembayaran Premi atau uang iuran kontribusi asuransi syariah, jika hal ini dilakukan maka perusahaan berhak untuk menonaktifkan polis asuransi tersebut
Ketika polis asuransi tidak lagi aktif otomatis perusahaan juga akan menolak permintaan klaim karena tidak sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Sebagai peserta wajib untuk membayar iuran kontribusi sesuai dengan ketentuan, jangan sampai melebihi tanggal jatuh tempo.
- Dokumen tidak lengkap
Kelengkapan dokumen juga menjadi syarat pengajuan klaim, Jadi wajar saja ketika dokumen yang disertakan kurang atau tidak lengkap maka akan mengganggu proses verifikasi yang dilakukan oleh pihak perusahaan asuransi.
Hal ini menyebabkan besar kemungkinan nantinya klaim juga akan ditolak, meskipun ada perusahaan yang masih memberikan kesempatan kepada peserta untuk melengkapi kekurangan dokumen klaim tersebut.
- Terjadi pelanggaran asuransi
Klaim juga berhak untuk ditolak oleh perusahaan ketika peserta melakukan pelanggaran asuransi, contohnya adalah dengan sengaja melakukan tindak kejahatan asuransi yaitu pemalsuan data, pura-pura meninggal dunia dan sejenisnya, hal tersebut sudah termasuk ke dalam pelanggaran hukum dan bisa saja dikenai dengan sanksi hukum.
Tips Agar Klaim Asuransi Disetujui
Jangan khawatir karena klaim asuransi online Syariah bisa saja disetujui asal mengikuti tips berikut ini, yaitu:- Pastikan terlebih dahulu bahwa risiko yang diklaim tersebut termasuk ke dalam perlindungan asuransi.
- Pastikan polis asuransi aktif saat mengajukan klaim
- Lengkapi semua dokumen yang diminta oleh perusahaan asuransi
Terkait dengan kelengkapan dokumen ini juga menjadi syarat wajib saat mengajukan klaim, apapun jenis klaimnya baik itu klaim yang dilakukan secara langsung maupun secara online, karena sekalipun klaim online pihak perusahaan akan meminta melampirkan dokumen dalam bentuk scan atau foto yang jelas agar bisa terbaca dan dijadikan bahan untuk verifikasi data.
- Isi formulir asuransi secara lengkap dan sebenarnya
prinsip kejujuran atau iktikad baik juga sangat diperhitungkan dalam asuransi, itulah mengapa ahli waris yang ingin mengajukan klaim harus mengisi semua data di dalam formulir secara lengkap tanpa ada yang kurang atau disembunyikan.
- Ajukan klaim sesegera mungkin
Klaim asuransi sebaiknya tidak ditunda-tunda, mengingat adanya batasan waktu maksimal untuk mengajukan klaim, jika melebihi jangka waktu yang sudah ditentukan tersebut maka klaim bisa saja gagal atau ditolak.
Klaim asuransi online Syariah dari I Love Life semakin mudah langsung melalui platform resmi, dapatkan manfaat pertanggungjawaban hingga 2 miliar rupiah.
Posting Komentar untuk "Klaim Asuransi Online Syariah Ditolak? Yuk Intip Penyebabnya Disini!"